Indralaya, oganilirtv.com,- Sebanyak 7 fraksi Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Ogan Ilir menyampaikan pemandangan umumnya terhadap nota pengantar atas laporan keterangan pertanggungjawaban LKPJ Bupati Ogan Ilir Tahun Anggaran 2023 yang disampaikan oleh wakil Bupati Ogan Ilir Haji Ardani di Gedung DPRD Ogan Ilir Komplek Perkantoran Terpadu Tanjung Senai.
Ketujuh fraksi tersebut yakni Fraksi Partai Golongan Karya yang disampaikan melalui juru bicara Nadzori Lakoni kemudian dilanjutkan penyampaian umum oleh fraksi PDI Perjuangan melalui juru bicara Amir Hamzah setelah itu fraksi Nasdem dengan juru bicaranya Rizal Mustofa fraksi PPP juru bicaranya Zahrudin fraksi PAN jubir Arsudin Ruslan, Fraksi Persatuan Bangsa oleh Desmaniar.
Paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Ogan Ilir Soeharto HS didampingi Wakil Ketua 1 Wahyudi dan Wakil Ketua Ahmad Syafei dihadiri oleh wakil bupati Haji Ardani ketua Badan Kehormatan ketua bapem Perda dan unsur pimpinan komisi serta anggota DPRD Ogan Ilir forkopimda dan jurnalis setelah masing-masing fraksi di DPRD Ogan Ilir menyampaikan pandangan umumnya dengan memberikan beberapa kritikan masukan saran dan catatan rapat kemudian akan dilanjutkan dengan agenda mendengarkan tanggapan penjelasan Bupati Ogan Ilir terhadap pemandangan umum fraksi-fraksi yang telah disampaikan sebelum ditutup ketua DPRD Ogan Ilir Soeharto menyampaikan terima kasih kepada fraksi-fraksi dewan yang telah menyampaikan tanggapan atas pendapat terhadap laporan keterangan pertanggungjawaban Bupati Ogan Ilir tahun 2023 berbicaranya masing-masing. (***)